Portal Berita

Berita Terlengkap Terpercaya

News

Semangat Aipda Maman Mansur Banit Samapta Polsek Petir Polres Serang Tergabung Satgas TMMD Kodim 0602 Serang Di Desa Bojong Pandan

POLRES SERANG – Kegiatan TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa) di Desa Bojong Pandan dengan melibatkan Polres Serang, Pemda Kabupaten Serang dan masyarakat Desa Bojong Pandan Kecamatan Tunjung Teja sudah jalan 23 hari. Sedangkan untuk Polsek Pelsek Petir melibatkan 6 Anggotanya termasuk Aipda Maman Mansur selaku Banit Samapta Polsek Petir, Rabu (13/03).

Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko. SH. S.IK. MH. M.SI melalui Kapolsek Petir Iptu Aripin Simbolon. SH. MH menerangkan dilokasi berbeda bahwa kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Bojong Pandan yang dilaksanakan oleh Kodim 0602 Serang dengan melibatkan Prajurit Tentara baik dari Koramil, Kodim, Korem, Bataliyon dan Kodam. Dalam bentuk sinergitas TNI – Polri, untuk Polri melibatkan Anggotanya dari Polsek Petir, Polsek Cikeusal sebanyak dan Polsek Pamarayan serta Brimobda Polda Banten dalam membantu TMMD menjalin Sinergitas TNI – Polri.

“Dalam kegiatan TMMD tersebut Polsek Petir mengirimkan 6 orang Anggotanya dalam kegiatan tersebut. TNI, Polri dan Pemda Kabupaten Serang serta masyarakat Desa Bojong Pandan melaksanakan pembangunan dengan bahu membahu dan bekerja sama dalam menyelesaikan pembangunan tersebut meliputi diantaranya pembukaan jalan baru, rehab Mushola, gorong gorong, Rutilahu dan jembatan”, ujar Kapolsek Petir.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan TMMD Kodim 0602 Serang dalam membangun desa tersebut, dapat membantu dan memajukan masyarakat Tunjung Teja khususnya masyarakat Desa Bojong Pandan”, tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *